IMAN adalah sebuah tindakan penyangkalan diri. Setiap orang beriman kiranya sadar bahwa tindakan percaya, pada akhirnya bermuara pada kepasrahan diri kepada Allah. Totalitas penyangkalan diri ini menjadi kata kunci karya pewartaan para orang kudus. Kemurahan hati untuk berserah kepada Allah, membawa mereka bertatap muka langsung dengan Allah.
Mereka menjadi kudus bukan sejak lahir, tetapi lewat proses panjang. Mereka adalah orang-orang berdosa yang mencari keagungan Allah. Menjejaki pengalaman iman mereka, kita menemukan sebuah cara berpikir baru yaitu Allah yang transenden terwujud dalam pribadi Allah yang imanen. Allah yang mengagumkan, dihadirkan dalam pengalaman orang kudus sebagai Allah yang terlibat dalam setiap proses hidup mereka sehari-hari.
Buku ini mencoba mengartikan keakraban manusia dengan Allah tanpa menghilangkan unsur misterinya. Dalam kisah hidup setiap orang kudus, Allah tidak pernah kehilangan kemahakuasaan-Nya untuk menyatakan diri. Unsur misteri dipadukan dengan pengalaman keseharian orang kudus dalam menyempurnakan refleksi dalam buku ini.
Penulis: Yanuari Marwanto, Yustinus H. Wuarmanuk
ISBN cetak: 9786230020032
SKU: 720020893
Tanggal Terbit: 04 September 2010
Harga: Rp90.000 (harga dapat berubah sewaktu-waktu)
Kertas: 1-1;Book Paper 60 ;304
Halaman: 304
Dimensi: 15 X 23 cm
Berat: -
Versi elektronik: tidak
Yanuari Marwanto
1 Books
Yustinus H. Wuarmanuk
1 Books
Komentar Penyunting:
Buku ini mencoba mengartikan keakraban manusia dengan Allah tanpa menghilangkan unsur misterinya. Dalam kisah hidup setiap orang kudus, Allah tidak pernah kehilangan kemahakuasaan-Nya untuk menyatakan diri. Unsur misteri dipadukan dengan pengalaman keseharian orang kudus dalam menyempurnakan refleksi dalam buku ini.